Tuesday, April 23, 2019

Resep kepiting Saos Padang

Resep kepiting Saos Padang


Bahan kepiting Saos Padang :
1 kg kepiting 
1 buah telur
1 buah bawang bombay
2 sdm saos tiram
3 sdm saos tomat
4 sdm saos cabe
1 sdm maizena
1 lembar daun jeruk
2 lembar daun salam

Bumbu halus :
1ruas ibu jari jahe
1ruas kunyit
6bh bawang merah
5bh bawang putih
7bh cabe merah

Cara Membuat kepiting Saos Padang :
1. Bersihkan kepiting, kemudian rebus beri sedikit garam, sampai kepitingberwarna merah
2. Tumis bawang Bombay sampai wangi, masukan bumbu yg dihaluskan, daun salam, daun jeruk, saos tiram, saos tomat, saos cabe
3. Masukan kepiting beri air sampai kepiting terendam, masukan telur aduk aduk, masak sampai airnya agak menyusut
4. Beri maizena sedikit air kemudian masukan, aduk sampai tercampur rata, tes rasa kemudian sajikan

Resep Cireng Nasi Bumbu Rujak


Resep Cireng Nasi

Bahan Cireng Nasi :
250gr nasi putih
75gr tepung sagu atau tapioka
1 batang daun bawang
100ml air panas
Bumbu Halus :
3 siung bawang putih
1 sdt garam
½ sdt ketumbar bubuk
⅓ sdt lada bubuk
1 sdt kaldu bubuk

Cara Membuat Cireg Nasi :
1. Campurkan semua bahan dan bumbu, tuang air sedikit sedikit sambil di aduk merata.
2. Bentuk cireng menggunakan sendok.
3. Goreng hingga garing dan matang.
4. Sajikan bersama sambal rujak.
Bahan Sambal Rujak Cireng :
1 siung bawang putih
5 buah cabe rawit
½ sdt terasi bakar
25 gr gula merah
secukupnya garam
50 ml air matang

Caranya :
Ulek semuanya

Friday, April 19, 2019

Resep Pisang Goreng Crispy Simple


Resep pisang goreng crispy

Bahan pisang goreng crispy :
1 sisir pisang kepok ( jangan terlalu matang) 
1 bungkus tepung SASA pisang goreng
Secukupnya tepung panir
.
.
Cara Membuat Pisang Crispy :
1. Potong dua memanjang pisang (sisihkan)
2. Masukkan tepung SASA di mangkuk besar tambahkan secukupnya air... (Tepung cair)
3. Masukkan semua pisang ke dalam tepung cair... Aduk2 sampai pisangrata dengan tepung
4. Masukkan sedikit2 pisang ke dalam tepung panir (balurkan pisangsecara merata) sampai selesai
5. Masukkan pisang ke dalam kulkas selama 1 jam
6. Goreng dengan minyak panas sampai kecoklatan
7. Sajikan....

Resep Roti Maryam Empuk


Resep Roti Maryam Empuk

Bahan Roti Maryam :

500gr tepung cakra
3 kuning telur
100gr margarin/butter
50gr minyak samin
1/2gelas minyak goreng
100ml susu cair
225ml air hangat
Garam
200gr margarin+50ml minyak samin untuk olesan.

Cara Membuat Roti Maryam :

1. Campur jadi satu tepung cakra, telur, margarin, garam, susu dan air. Uleni sampai rata.
2. Masukkan minyak goreng dan minyak samin. Uleni lagi sampai adonan kalis.
3. Tutup adonan yang telah kalis dengan plastik cling wrap. Diamkan 1jam
4. Bagi adonan dan bulatkan 50gr,beri minyak sedikit. Lakukan sampai adonan habis. Tutup lagi dg plastik cling wrap. Diamkan 1 jam.
5. Ambil 1 adonan, lebarkan hingga tipis,oles dengan margarin+minyak samin, lalu gulung dan tarik memanjang bentuk seperti konde berlawanan arah. Lakukan sampai adonan habis, diamkan lagi sampe sejam.
6. Panggang roti maryam dengan cara dipipihkan terlebih dahulu.
Note: pengalaman saya semakin kalis adonan,semakin mudah ditarik dan dibentuk.adonan menjadi lentur. Hasil setelah masak juga garing kriuk kriuk


Thursday, April 18, 2019

Resep Peyek Udang Renyah


Resep Peyek Udang

Bahan Resep Peyek Udang :

200 gr Udang Peci
6 sdm tepung beras
6 sdm tepung tapioka
4 siung bawang putih
4 buah kemiri
1 sdt ketumbar bulat
3 cm kunyit
3 cm jahe
3 cm lengkuas
3 lembar daun jeruk
1 buah jeruk nipis
Garam
Minyak untuk menggoreng
Air

 Cara Membuat Peyek udang :
 
- Cuci bersih udang, buang bagian kepala. Ekornya jangan dibuang ya.. krn ini yang bikin gurih. Lumuri dengan air jeruk nipis selama 15 menit kemudian bilas dan tiriskan.
- Haluskan semua bumbu. Untuk daun jeruk, dicincang halus
- Siapkan wadah, campurkan tepung beras dan tepung tapioka. Aduk rata
- Masukkan bumbu halus ke dalam tepung, aduk rata dan tambahkan air. Adoannya encer supaya peyeknya jadi tipis dan renyah
- Untuk menggoreng: ambil 1 sendok sayur adonan tepung dan masukkan 1 ekor udang. Tuang dari bagian pinggin wajan supaya adonan "turun". Siram bagian yang di pinggi wajan dengan minyak supaya adonan mengering dan bisa turun ke dalam wajan. Usahakan peyek tenggelam dalam minyak.
- Goreng hingga kuning keemasan dan udang tampak sudah matang...

Wednesday, April 17, 2019

Resep Ayam Serundeng Enak

Resep ayam Serndeng


Bahan Ayam Goreng Serundeng :
 
1/2kg ayam (8 potong)
250gr kelapa parut
Secukupmya air matang

Bumbu halus :
 
8 siung bamer
4 siung baput
4 ruas kunyit
1/2 ruas jahe
1/2 ruas lengkuas
1/2 sdm merica 
1/2 sdm kemiri
1/2 sdm ketumbar 
1/2 sdm garam
1 bks penyedap rasa 
Salam & serai

Cara Membuat Ayam Serundeng :
 
1.Cuci bersih ayam, lumuri dengan perasan lemon diamkan slma 5 mnt, bilas
2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, beri sedikit air, tambahkan garam dan penyedap, cicipi rasanya
Masukan salam dan serai
Aduk hingga tercium aroma
3. Masukan ayam dan kelapa parut
4. Ungkep hingga air menyusut kurleb 15mnt
5. Goreng ayam dan kelapa parut ke dalam minyak panas, aduk2 supaya kelapa parut tidak gosong.

Resep Es Teler 77


Resep Es Teler

Bahan Es Teler :

- 1 bungkus serut kelapa muda beku
- 1 1/2 gelas air kelapa muda
- 1 buah daging nangka, keluarkan bijinya dan iris daging nangka tipis-tipis
- Keruk daging 1 buah alpukat menggunakan sendok
- Keruk atau bentuk bulat 1 buah lemon menggunakan alat khusus atau sendok saja
- 1 bungkus agar-agar merah, masak sesuai panduan yang tertera pada kemasan, setelah jadi potong bentuk kotak kecil-kecil
Susu kental manis secukupnya
- 1 gelas es batu
- Sirup atau es krim sesuai selera Anda

Cara membuat es teler 77 :

1. Tata semua potongan daging buah dan agar-agar pada gelas atau mangkuk es.
2. Masukkan es batu pada mangkuk atau gelas tadi, lalu tuangkan air kelapa muda secukupnya.
3. Lumuri dengan susu kental manis pada bagian atasnya.
4. Tambahkan juga es krim atau sirup pada bagian atas.
5. Es teler 77 ala Anda siap disantap selagi dingin.

Resep Mie Goreng Jawa

Mie Goreng Jawa

Bahan Mie Goreng Jawa :

1 Bungkus mie telur 
1 butir telur
2 batang seledri iris panjang
5 lbr kol iris kasar
2 sdm kecap manis
5 butir cabe rawit utuh
Garam, gula , merica secukupnya
Bumbu yg dihaluskan :
3 siung bawang putih 
5 btr bawang merah
2 btr kemiri
1 sdm ebi direndam air dl

Cara Membuat Mie Goreng Jawa :

1. Mie direbus, tiriskan ( masak mie sesuai petunjuk dikemasan ) Aduk mie dengan 1 sdm kecap manis + 1 sdm minyak goreng. Sisihkan
2. Tumis bumbu halus dan cabe rawit utuh sampai harum, masukkan telur bikin orak arik
3. Masukkan kol dan seledri tambahkan garam, gula, merica aduk rata
4. Masukkan mie, jika terlalu kering boleh tambahkan air. Cicipi jika kurang manis tambah kecap manis sesuai selera
5. Aduk rata masak sampai bumbu meresap. Angkat. Sajikan taburi dg bawang merah goreng

Resep Kue Nastar Lembut


Resep Kue Nastar

Bahan Kue Nastar :

- 150 gram butter
- 100 gram Margarine
- 90 gram gula halus
- 3 butir kuning telur
- 2 butir kuning telur rebus
- 50 gram susu bubuk full cream
- 350 gram Terigu Pro rendah
- 1 sdt vanilla ekstrak
- 100 gram tepung maizena
Olesan :
- 2 butir kuning telur
- 1/2 sdt madu
- 1 sdt air
- 1 sdt minyak goreng
Isian :
Selai nanas

Cara membuat Kue Nastar :

- Kocok mentega + margarine + gula halus + vanila ekstrak + kuning telur rebus sebentar saja hanya hingga tercampur
- Masukan kuning telur satu per satu kocok hingga tercampur baik
- Tambahkan tepung terigu + susu bubuk + maizena yang telah diayak sebelumnya
Aduk dengan spatula hingga tercampur saja
- Bungkus adonan dengan plastik wrap
Dan istirahatkan didalam kulkas kurang lebih 1jam.
- Skip proses ini jika dirasa adonan telah luwes atau bisa dibentuk
- Setelah 1jam, keluarkan dari dalam kulkas, lalu bentuk bulat gepeng beri isian ditengah. Dan bulatkan lagi
- Tata dalam loyang yang telah dipanaskan sebelumnya disuhu 150°C
- Setelah setengah matang keluarkan dan oles dengan kuning telur panggang kembali hingga matang
- Nastar Siap di Sajikan.

Resep Sostel Sederhana dan Enak

Cemilan yang lagi banyak dicari ni Momm.. Cocok banget buat cemilan, anak - anak jga pasti suka.
Resep Sostel Simple

Bahan Sostel :

6 buah sosis ( masing2 potong jadi 2 )
6 butir telur ayam
Wortel parut kasar
Garam
Lada
Cetakan es Loli panjang (BPA Free)
Tusuk sate

Cara Membuat Sostel Simple :

- kocok semua bahan ( kecuali sosis )
- masukkan sosis ke dalam cetakan, lalu tuang adonan telur (jangan sampai penuh,karena nanti mengembang)
- kukus kurleb 10menit hingga adonan mengembang matang
- tusuk sosis dengan tusuk sate lalu angkat
- goreng sebentar sampai kuning keemasan
- sajikan hangat dengan cocolan saos tomat / sambal.

Resep Cara Membuat Donat Kentang Ala J.Co Empuknya Berhari-hari! (Potato Donuts Homemade)

Hai teman-teman, kali ini saya akan share resep cara membuat donat kentang ala J.Co yang super duper empuk, pokoknya dijamin Anti Gagal deh...